Banjarnegara - Laga Grand Final Event bergengsi olahraga yang disaksikan sekitar 5.000 penggemar sepak bola dari sekitar kabupaten banjarnegara dan masing-masing team yang bertanding diperkuat oleh pemain-pemain asing dan juga bintang liga 1 hari ini diadakan oleh pemerintah Desa kayuares kecamatan pagentan masuk dalam moment puncak dimana akan menjadi sejarah yang tak terlupakan bagi kedua team yakni untuk kesebelasan Persekal Vs Putra Kelir, masing-masing telah berusaha maksimal untuk mendapatkan juara 1 dan mendapatkan uang pembinaan yang cukup fantastis ini. (24/9)
Ketua panitia H.Kodam sekaligus Kepala Desa Kayuares menyampaikan kepada awak media bahwa event ini berlangsung selama 36 hari dari mulai tanggal 18 Agustus hingga 24 September 2023 hari ini.
" Selamat kepada team Persekal FC yang hari ini menjadi pemenang dengan skors 1 : 0 dalam event yang kami adakan dan terimakasih sudah bermain dengan sangat baik dengan menjunjung sportivitas olahraga dan team kalian memang pantas menjadi pemenangnya " Ungkap H.Kodam.
" Mewakili seluruh panitia pada event yang mampu meningkatkan perekonomian warga sekitar ini, saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yakni Polres banjarnegara yang sudah membantu dari awal hingga ahir, Polsek Pagentan, Koramil Pagentan, PAM Swakarsa dan seluruh panitia yang terlibat dalam event ini, harapan saya semoga event seperti ini bisa menjadi agenda yang tetap bisa dilaksanakan sebagai bentuk usaha untuk mencari pemain - pemain yang berkualitas yang ada di masing-masing kabupaten dan tujuan ahirnya adalah mampu membawa sepak bola Indonesia makin jaya dengan kualitas prima " Tambah H.Kodam.
Suprih selaku Official utama dari kesebelasan Persekal FC yang hari ini mendapatkan juara 1 dalam event bergengsi ini saat ditemui awak media menyampaikan bahwa, Kami sangat bersyukur kepada Allah SWT karena hari ini menjadi saksi sejarah setelah 5 kali kami berjuang melawan beberapa team yang memiliki pemain - pemain handal mereka dan kami bisa memenangkan dan ahirnya hari ini kami kembali mampu unggul dari lawan dan ditetapkan oleh panitia bahwa kami yang mendapat juara 1. Harapan kami kedepan adalah pemerintah kabupaten banjarnegara selalu mendukung event yang seperti ini karena justru event seperti inilah salah satu yang mampu membawa nama baik kabupaten banjarnegara kedepannya. (NoerSobo)