Pelantikan Kepala Sekolah dan Pengambilan Sumpah Janji PNS Wonosobo

    Pelantikan Kepala Sekolah dan Pengambilan Sumpah Janji PNS Wonosobo
    Pelantikan puluhan kepala sekolah Wonosobo dan pemberian SK PNS bagi ratusan CPNS Formasi 2021, Pendopo Bupati Senin 27 Februari 2023. Bag Prokompim Kab Wonosobo

    WONOSOBO - Mengisi kekosongan Kepala Sekolah dan percepatan peningkatan kualitas sekolah baik Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP), bertempat di Pendopo Bupati, Afif Nurhidayat Bupati Wonosobo melantik 86 Kepala Sekolah, sekaligus mengambil sumpah/janji 143 PNS pengadaan formasi tahun 2021. Senin, (27/02/2023).

    Mengutip laman BKD Wonosobo dalam sambutannya, Bupati sangat berharap dengan terisinya jabatan Kepala Sekolah, akan tercapainya peningkatan mutu pendidikan, kuantitas anak usia sekolah yang mengikuti pendidikan, serta percepatan kinerja capaian pendidikan berdasar pada program dan kebijakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dengan menerapkan kurikulum merdeka dan mewujudkan merdeka belajar bagi peserta didik sekaligus mendorong guru untuk meningkatkan kemampuannya dengan terus belajar, baik melalui platform Merdeka Mengajar maupun bergabung dalam komunitas belajar.

    Bupati juga berpesan untuk mengikuti program Guru Penggerak dan program Sekolah Penggerak, sebagai salah satu wujud komitmen sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan. Bupati juga mewanti-wanti untuk menghindari adanya pungutan-pungutan diluar yang diperbolehkan dalam peraturan yang berlaku, karena murid adalah obyek layanan sehingga harus dilayani secara optimal khususnya Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), "saya minta berikan pelayanan yang sebaik-baiknya, termasuk berkonsultasi dengan Unit Layanan Disabilitas (ULD) yang telah kita bentuk secara rutin", tegasnya.

    Bupati juga berpesan kepada 143 PNS yang baru saja diambil sumpah/janji jabatan, agar mampu melaksanakan amanah sebagai aparatur negara, aparatur pemerintahan dan abdi masyarakat disamping itu bupati menegaskan agar terus meningkatkan kedisiplinan dalam budaya kerja sebagai salah satu bentuk kewajiban, sekaligus melaksanakan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021, Tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil serta mampu mewujudkan tujuan reformasi birokrasi, yakni mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik, produktif, berintegritas tinggi, dan memberikan pelayanan prima berorientasi pada kinerja yang profesional, komitmen pada kepentingan rakyat serta akuntabilitas sesuai pada tuntutan zaman.

    Pelantikan/Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Kepala Sekolah dan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil terdiri dari Kepala Sekolah SD sebanyak 69 orang, Kepala Sekolah SMP 17 orang dan CPNS yang diangkat menjadi PNS sebanyak 143 orang.

    (Red/Hendra)

    wonosobo bupati wonosobo pendopo bupati afif nurhidayat kepala sekolah asn pelantikan sumpah janji 2023 februari 2023 sd smp pelantikan kepala sekolah
    HENDRAWAN

    HENDRAWAN

    Artikel Sebelumnya

    Tim Aswasdalat Korem Tinjau Latihan Menembak...

    Artikel Berikutnya

    Kadus Grenjeng Wonosobo Ketua PPID Periode...

    Berita terkait